Penulis : Josse

“Kami dari Partai UKM Indonesia mengucapkan Selamat HUT PAN ke 24 kepada Bapak Zulkifli Hasan Ketua Umum DPP PAN dan jajaran. Kami nyatakan bergabung-nya Partai UKM Indonesia ke PAN pada 22 Juli 2022 adalah kado terbaik dan istimewa,” kata Syafrudin Budiman kepada media, Selasa (23/08/2022) di Jakarta.

Menurut Gus Din dengan usia yang ke 24 menjadikan PAN semakin matang sebagai partai politik modern berbasis Nasionalis Tengah. Partai UKM Indonesia memandang PAN, partai politik yang Se-Visi dengan Perjuangan Partai UKM Indonesia dalam Mewujudkan Indonesia Berbagia untuk Meningkatkan Kesejahteraan Bersama sesuai Pancasila dan UUD 1945.

“Kami Se-Visi dan Se-Misi dalam perjuangan dengan PAN. Kalau di PAN ada Akhlak Politik, di Partai UKM Indonesia ada Hard Moral Politik. Kalau di PAN ke arah Nasionalis Tengah, di Partai UKM Indonesia ke arah Nasionalis Inklusif,” kata Syafrudin Budiman yang maju sebagai Bacaleg DPR RI Dapil DKI Jakarta I (Jakarta Timur) ini.

Kata Gus Din, kepemimpinan Ketua Umum DPP PAN dijabat Zulkifli Hasan dan Ketua Majelis Pertimbangan Partai Hatta Rajasa danKetua Dewan Kehormatan Partai Soetrisno Bachir adalah kematangan kepemimpinan PAN. Ada tiga Ketua Umum DPP PAN bersatu memperkuat PAN di usia 24 tahun.

Tetap Terhubung Dengan Kami: