ENDE, faktahukumntt.com – 28 Januari 2022
Lapas Kelas IIB Ende melaksanakan Deklarasi Janji Kinerja serta Penandatanganan Janji Kinerja dan Pakta Integritas Pelaksanaan Zona Integritas Tahun 2022 sebagai komitmen bersama untuk meningkatkan pelayanan dan integritas di Lapas Kelas IIB Ende, Jumat (28/01/2022)
Pelaksanaan kegiatan ini dimulai pukul 09.00 Wita dan dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham NTT, Arhan Faiz Muhlizi.
Dalam sambutannya, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham NTT, Arhan Faiz Muhlizi, mengingatkan agar ASN Lapas Ende tidak lupa dengan nilai-nilai yang dianut oleh Kementerian Hukum dan HAM yaitu salah satunya kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas.
“Kerja keras artinya mengoptimalkan segala potensi yang kita miliki, lalu kerja cerdas berarti harus bekerja dengan pemikiran yang rasional dan efektif, jangan hanya bekerja seperti robot saja tapi harus punya inisiatif.
Dan yang terakhir Bekerja dengan ikhlas yaitu meyakini bahwa semua yang kita kerjakan itu yakinlah Tuhan selalu bersama kita maka tidak akan mudah untuk putus asa jika menemui kegagalan. Karena kalau tidak ada kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas maka itu tidak menunjukkan Integritas”, ungkap Arhan.