Kota Kupang Perkuat Strategi Pengendalian Inflasi, Harga Pangan Stabil

Faktahukumntt.Com, Kupang Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang semakin gencar dalam mengendalikan inflasi guna menjaga stabilitas harga dan daya beli masyarakat. Melalui High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Triwulan I 2025, Wali Kota Kupang, dr. Christian Widodo, menegaskan bahwa upaya pengendalian inflasi akan diperkuat dengan inspeksi mendadak (sidak) ke pasar dan distributor serta operasi pasar murah.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Ruang Garuda, Kantor Wali Kota Kupang, Selasa (11/3), Wali Kota Kupang didampingi Wakil Wali Kota Serena Cosgrova Francis, S.Sos., M.Sc., serta berbagai pihak strategis, termasuk Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi NTT Agus Sistyo Widjajati, Kepala BPS Kota Kupang Patrisius Tupen, dan Kepala Perum Bulog Wilayah NTT Himawan Kartika Nugraha.Kota Kupang Terkendali! Inflasi Terus Menurun, Pemkot Gencarkan Sidak dan Operasi Pasar

Inflasi Kupang Terus Menurun, Langkah Konkret Pemkot Berbuah Hasil

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Kupang, Ignasius Repelita Lega, S.H., dalam laporannya mengungkapkan bahwa inflasi di Kota Kupang menunjukkan tren penurunan.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.