FK, Manchester – Striker Argentina, Julian Alvarez, akhirnya mengungkap alasan di balik keputusannya meninggalkan Manchester City. Dalam wawancara dengan media Spanyol, AS, Alvarez mengakui bahwa kurangnya kesempatan bermain di laga-laga besar menjadi faktor utama keputusannya.

“Ada orang-orang yang ingin memainkan pertandingan paling penting, seperti final Liga Champions, tapi saya tidak main. Saya juga tidak banyak bermain di semifinal, dan saya ingin memainkan pertandingan seperti itu,” ujar Alvarez.

Meskipun sukses bersama Man City dengan berbagai gelar, termasuk Liga Champions, Premier League, dan Piala FA, Alvarez sering kali hanya menjadi pilihan kedua di bawah Pep Guardiola. Striker berusia 24 tahun itu lebih sering dimainkan dalam pertandingan reguler, sementara laga-laga krusial tetap dipercayakan kepada Erling Haaland dan pemain senior lainnya.

Situasi ini membuat Alvarez mempertimbangkan opsi untuk mencari klub yang bisa memberinya peran lebih besar di laga-laga penting. Dan sekarang alvarez bermain di  klub Spanyol Atletico Madrid, di klub barunya alvarez bersinar dan manjadi pemain andalan di klub tersebut, Ia sudah mencetak gol dua digit dan membantu Atletico Madrid bersaing dengan Barcelona dan real Madrid dalam pemburuan puncak klasemen liga spanyol. Ia juga manjadi pemain penting  dalam membantu Atletico Madrid bersaing di Liga Champions dan Copa Del Rey.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.