AS selaku Kuasa Hukum Pihak Eviane PT. AFG menjelaskan kronologis sengketa yang terjadi di Rivareno Gelato.

“Leonard dan Chong mendirikan perusahaan di belanda Cibus Artis BV (CABV) dan Artisanal Food Group BV (AFGBV) sebagai pemegang saham PT Artisanal Food Group perusahaan yang didirikan di Indonesia (PT. AFG),” kata AS.

Menurutnya, pendirian CABV, AFGBV dan PT. AFG sepenuhnya menggunakan uang Chong dan Pihak Leonard bilang uang dia masih ketahan. Awalnya sejak Maret 2018 PT. AFG berdiri dan mulai berusaha pada November 2018.

Kata dia, Pihak Leonard selaku komisaris tinggal di bali dan mengawasi bisnis Rivareno Gelato. Dimana Pihak Leonard selalu melaporkan bahwa bisnis berjalan dengan baik dan keuangan sangat bagus.

“Awal mula keributan terjadi ketika April 2020 Leonard meminta uang, karena kas Rivareno Bali tidak ada uang untuk operasional maupun membayar gaji karyawan,” tukasnya