Ayodhia Kalake menambahkan bahwa pemerintah provinsi telah berkomunikasi dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) untuk mendukung program-program master di luar negeri. Namun, ia menekankan pentingnya persiapan SDM terlebih dahulu.

“Ini salah satu upaya kami untuk menyiapkan anak-anak muda ini supaya bisa bersaing ke level berikutnya, khususnya untuk bersekolah atau berkuliah di luar negeri,” jelasnya.

Sementara itu, Pastor Edwer, pembina yayasan ELPIDA, menyampaikan apresiasinya atas dukungan dari Pj. Gubernur.

M”Sebenarnya tanpa Bapak Pj. Gubernur kami tidak dapat melakukan hal ini. Jadi Bapak memiliki ide yang bagus tentang Kampung Inggris pertama di NTT dimana kami membantu memulainya untuk menolong meningkatkan SDM. Dan ini merupakan kesempatan yang dimiliki oleh orang-orang muda hebat yang mau belajar,” ujarnya.

Pastor Edwer berharap kunjungan ini bukanlah yang terakhir. “Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Bapak di Kampung Inggris Elpida dan EIS. Kami berharap kunjungan pertama kali ini bukan hanya sekali tetapi berkelanjutan,” tambahnya.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.