Sebagai pemimpin literasi di Kab. TTU, saya menyerukan kepada semua pihak untuk menempatkan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi atau golongan. Demokrasi tidak berakhir di bilik suara; demokrasi berlanjut di ruang-ruang kerja, di sawah, di pasar, dan di ruang kelas.

Harapan untuk TTU

Kabupaten Timor Tengah Utara memiliki potensi besar, baik dari segi sumber daya alam maupun manusianya. Namun, potensi ini hanya akan terwujud jika kita mampu bekerja sama tanpa memandang latar belakang politik. Mari jadikan momen ini sebagai titik balik.

Politik telah usai. Kini saatnya kita bergandengan tangan, menghapus sekat perbedaan, dan melangkah bersama untuk membangun Kab. TTU yang lebih baik. Masa depan daerah ini ada di tangan kita semua. Mari, kita songsong bersama dengan penuh semangat dan harapan.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.