FK, Kupang – Kolaborasi Gereja dan Pemerintah Kabupaten Kupang kembali diperkuat dalam Sidang Klasis Kupang Barat ke-17 yang resmi dibuka pada Selasa (21/1) di Gereja El Roy Oteba, Desa Taloetan, Kecamatan Nekamese.
Acara ini menjadi momentum penting bagi Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) dalam menentukan arah pelayanan ke depan.
Pembukaan Sidang Klasis oleh Ketua Sinode GMIT
Sidang Klasis ke-17 ini dibuka secara resmi oleh Ketua Sinode GMIT, Pendeta Samuel Pandie, setelah ibadah pembukaan yang dipimpin oleh Pendeta Marten Luter Ngongo Bili.

Dalam suara gembalanya, Pendeta Pandie menekankan bahwa Sidang Klasis adalah forum strategis untuk merancang program pelayanan yang mampu menjawab tantangan zaman dan menyentuh berbagai aspek kehidupan jemaat.
“Kami berharap hasil sidang ini dapat menjadi pedoman dalam meningkatkan pelayanan kepada jemaat dan mendorong kolaborasi erat antara Gereja dan Pemerintah Kabupaten Kupang,” ujar Pendeta Pandie.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.