Dijelaskan Penjabat Wali Kota, pada tahun 2028 yang akan datang Provinsi NTT dan Provinsi NTB akan menjadi tuan rumah PON dan akan menjadi sejarah dan kebanggaan tersendiri bagi Provinsi NTT. Oleh karena itu berbagai even yang telah dilakukan oleh PRSI NTT berkolaborasi dengan sejumlah Stakeholder dan komunitas diharapkan mampu menghasilkan atlet yang mengikuti dan mampu bersaing PON 2028 nanti.
Ucapan terima kasih juga diberikan Penjabat Wali Kota kepada para orang tua peserta yang telah memberikan buah hati mereka untuk terlibat sebagai atlet dalam berbagai even olahraga di NTT khususnya Kota Kupang.
Menurutnya, para atlet dipersiapkan melalui kerja keras tanpa kenal lelah serta disiplin yang tanpa kompromi sehingga mampu membentuk karakter seorang atlet dengan mental juara.
General Manager Kristal Hotel, Lexy Manafe dalam laporannya mengatakan tujuan diadakannya even tersebut adalah menjaring bibit-bibit perenang asal Kota Kupang maupun Provinsi NTT yang mampu bersaing di even bergengsi lainnya. Selain itu kegiatan ini merupakan salah satu langkah manajemen Hotel Kristal Kupang untuk mendukung program Pemerintah Kota Kupang agar di setiap hotel dapat menyelenggarakan kegiatan yang mampu mengundang antusiasme masyarakat Kota Kupang khususnya dalam bidang pariwisata dan olahraga.
Selain itu pada even tersebut pihak manajemen Hotel Kristal juga melibatkan beberapa kegiatan UMKM yang berada dibawah Dinas Pariwisata Kota Kupang. Harapannya dengan adanya even-even yang bersifat membangun generasi bangsa lewat bidang olahraga ini bisa melahirkan atlet-atlet berprestasi baik di tingkat kota, provinsi maupun nasional. *PKP_chr
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.