KOTA KUPANG, FaktahukumNTT.com – 3 Maret 2023

Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat memantau secara langsung penerapan kebijakan mulai masuk sekolah mulai pukul 05.30 pagi di SMA Negeri 6 Kota Kupang, Jumat 3 Maret 2023

Gubernur NTT juga berkesempatan memberikan arahan dalam apel bersama para guru dan siswa juga kemudian melakukan rapat bersama para guru.

Gubernur NTT mengungkapkan, dalam dunia pendidikan untuk membentuk generasi atau lulusan yang berkualitas maka peserta didik harus bisa membiasakan diri dengan disiplin serta beradaptasi dengan budaya baru yang lebih positif.

“Saya apresiasi kepada kepala sekolah, guru dan siswa – siswi SMA Negeri 6 Kota Kupang yang dalam beberapa hari ini memiliki semangat yang baik untuk menyesuaikan dengan kebijakan. Tentunya ada maksud positif agar kita membuat budaya baru dengan desain pendidikan yang akan mampu menghasilkan lulusan yang disiplin, berkompeten, dan bisa masuk perguruan tinggi ternama, dan memiliki skill untuk mampu mandiri ketika lulus nanti,” kata Gubernur.

“Dengan penerapan kebijakan ini pada sekolah unggulan yakni SMA Negeri 6 Kota Kupang dan SMA Negeri 1 Kota Kupang tentunya kita akan prioritaskan dan persiapkan dengan engan baik sehingga menjadi sekolah percontohan agar nantinya bisa mencetak generasi unggul dan berkompeten,” tambah Gubernur.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.