FAKTAHUKUMNTT.COM, JAKARTA – Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran di Jl. Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, menjadi saksi kehadiran lebih dari 2000 relawan pada Pesta Rakyat yang digelar pada Minggu (3/12/2023).

Acara yang dipenuhi orasi politik tokoh-tokoh relawan ini menandai semangat perjuangan dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024.

Ahmed Zaki Iskandar, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran DKI Jakarta, menyampaikan pentingnya gerakan relawan yang terstruktur dan massif.

Ia mengajak para relawan untuk merangkul berbagai elemen masyarakat guna meraih suara di Jakarta.

“Komunikasi antar-relawan harus terjalin intens, bergerak dengan solid, dan terkoneksi satu dengan yang lainnya,” ujar Zaki, menekankan pentingnya integrasi dukungan relawan.

Pesta Rakyat ini tidak hanya menjadi wadah orasi politik, namun juga menampilkan kepedulian terhadap relawan. Setiap peserta diberikan makan siang gratis dari UMKM dan Pedagang Kali Lima (PK5) sambil mendengarkan orasi para tokoh relawan.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.