Beliau menambahkan bahwa SPAM yang akan dibangun bertujuan untuk memenuhi kebutuhan air minum yang berkualitas dan berkesinambungan, serta meningkatkan kesehatan masyarakat.

Bupati juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam pengembangan SPAM ini guna mendukung budaya hidup yang lebih sehat dan pelayanan air minum yang lebih handal.

Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah NTT, Sri Rejeki, menjelaskan bahwa pekerjaan SPAM ini akan mendukung kawasan warga pejuang Timor Timur Kabupaten Kupang dengan dua sistem, yaitu SPAM Rumah khusus (Rusus) dan SPAM Desa Beolboto.

SPAM Rusus akan melayani rumah khusus eks Timor Timur dengan sistem pengaliran full gravitasi, sedangkan SPAM Desa Beolboto akan melayani Desa Camplong II sampai dengan pasar Paria dengan sistem pengaliran gabungan gravitasi dan pompa.

Diharapkan dengan pembangunan SPAM ini, kebutuhan air minum masyarakat kawasan eks Timor Timur dan sekitarnya dapat terpenuhi dengan baik, memberikan dampak positif terhadap kesehatan dan kesejahteraan mereka.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.