KOTA KUPANG, faktahukumntt.com – 13 Februari 2023

Pada hari ini Senin 13 Februari 2023 Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) meninjau Pasar Naikoten I Kota Kupang, untuk memantau kestabilan harga kebutuhan bahan pokok dan juga berdialog bersama para pedagang terkait masalah yang dihadapi serta rencana pembenahan infrastruktur pasar.

Dalam peninjauan tersebut Gubernur VBL juga didampingi Penjabat Walikota Kupang Geroge Hadjoh dan turut hadir jajaran Pimpinan Perangkat Daerah juga dan Forkopimda.

Pada kesempatan tersebut Gubernur VBL beberapa kali berbincang dengan beberapa pedagang bahan pangan, diantaranya pedagang sayuran, ikan maupun daging untuk mengetahui kondisi harga yang ada di pasar.

Sejauh pemantauan tersebut adapun kondisi harga pangan di Pasar Inpres Naikoten terpantau stabil seperti harga cabai besar, tempe, telur, daging sapi dan daging ayam.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.