FAKTAHUKUMNTT.COM, OELAMASI – Pemerintah Kabupaten Kupang terus berupaya secara maksimal untuk membantu masyarakatnya yang terkena dampak bencana Seroja.

Dalam upaya tersebut, koordinasi yang kuat dan pengajuan bantuan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah dilakukan sejak terjadinya bencana pada tahun 2021.

ALhasil, bantuan senilai Rp229.090.000.000 telah diberikan kepada 11.036 warga yang terdampak.

Bantuan ini merupakan yang terbesar di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan menunjukkan perhatian Pemerintah Pusat melalui BNPB terhadap kondisi masyarakat Kabupaten Kupang.IMG 20240403 WA00101 e1712365410989

Namun, melalui proses verifikasi dan validasi, ditemukan masih ada 5.684 rumah terdampak yang belum terakomodasi.

Bupati Kupang, Korinus Masneno, secara konsisten menyatakan harapannya agar semua warga terdampak dapat terbantu.

Pendataan ulang dan usulan kembali terus dilakukan untuk memastikan seluruh masyarakat yang membutuhkan mendapatkan bantuan.

Kepala BPBD Kabupaten Kupang Semy Tinenti menyatakan telah melakukan berbagai upaya sejak Maret 2023 dan selanjutnya mengirimkan usulan data penyintas ke BNPB guna mendapatkan bantuan.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.